Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A5

advertisement
Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A5 - Setelah merilis Samsung Galaxy Alpha, Smartphone selanjutnya yang mampu membuktikan kehebatan perusahaan asal korea selatan tersebut adalah Samsung Galaxy A5. menghadirkan smartphone dengan body lebih premium berbahan metal dan memiliki body sangat cantik dan fashionable. Ponsel ini lebih fokus kepada tampilan wajahnya daripada fitur dan spesifikasinya. Lalu seperti apa yang membuat smartphone samsung Galaxy A5 terlihat menarik menawan dan juga elegan. simak berikut ini

Harga Samsung Galaxy A5

Spesifikasi Samsung Galaxy A5

Layar

Samsung Galaxy A5 dilengkapi dengan dukungan layar sentuh berteknologi Super AMOLED berukuran 5 inci yang memiliki resolusi HD 720p atau 1280 x 720 piksel yang akan mampu menghasilkan kerapatan layar hingga mencapai 294 piksel per inci dengan dukungan 5 kali sentuhan layar.

Dapur Pacu

Untuk Dapur pacunya Samsung Galaxy A5 menggunakan chipset Qualcomm MSM8916 Snapdragon 410 yang telah mengusung sebuah
prosesor quad-Core dengan ARM Cortex-A7 yang memiliki kecepatan procesor Quad-core 1.2 GHz dan telah dikombinasikan dengan sebuah memori RAM yang memiliki kapasitas sebesar 2 GB. Chipset tersebut mempunyai arsitektur 64-bit dengan keunggulan yang telah support LTE dan memiliki uji ketahanan baterai lebih baik. Sedangkan Untuk kebutuhan grafis, Qualcomm melengkapi chipset tersebut berdampingan dengan GPU Adreno 306.

Kamera

Spesifikasi yang cukup handal pada Samsung Galaxy A5 dengan dukungan kamera 13 MP yang dilengkapi dengan teknologi LED Flash, dan juga Autofocus yang dapat menghasilkan foto sekelas fotografer profesional. Kemudian untuk merekam video, smartphone ini bisa merekam video dengan resolusi Full HD 1080p@30fps. Untuk kamera depan mengusung lensa kamera sebesar 5 MP yang sangat cocok untuk foto selfie dan video call yang hingga kini sangat digemari oleh seluruh pengguna gadget di dunia.

Media Penyimpanan

Samsung galaxy A5 memiliki internal memory sebesar 16 GB yang bisa digunakan untuk menyimpan berbagai data seperti video, lagu-lagu mp3, foto dan juga data-data lainnya. Jika dirasa memori tersebut kurang maka dapat diperluas dengan memory eksternal melalui slot microSD hingga 64 GB.

Harga Samsung Galaxy A5

Hingga saat ini belum ada keterangan resmi dari pihak produsen karena belum dirilisnya smartphone samsung galaxy A5 terbaru. Namun dikabarkan dari sumber terpercaya Samsung Galaxy A5 akan dijual dengan harga 450USD atau jika dirupiahkan sekitar 5 jutaan keatas. Untuk harga pastinya kita tunggu saja tanggal rilisnya akhir januari 2015.

Harga Samsung Galaxy A5

advertisement
Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A5 | maztertekno | 5
.comment-content a {display: none;}